oleh

Kapolda Bali Tinjau Vaksinasi Serentak Anak Usia 6-11 Tahun

Denpasar – Kapolda Bali Irjen. Pol. Putu Jayan Danu Putra menghadiri Pelaksanaan Vaksinasi Serentak di seluruh Indonesia, yang bertempat di SD No. 1 Saraswati Denpasar, Rabu (19/1/22).

Irjen. Pol. Putu Jayan Danu Putra menyampaikan bahwa untuk vaksinasi anak pada usia 6-11 tahun untuk vaksinasi tahap I telah mencapai persentase 102 %, dan untuk tahap II yang telah berlangsung selama 6 hari telah mendekati persentase 30% anak yang telah di vaksinasi.

Baca Juga  LRT Jabodetabek akan Beroperasi Gunakan Sistem CBTC dengan GoA Level 3

“Untuk vaksinasi anak pada usia 6-11 tahun kami saat ini sudah masuk pada tahap ke-II, karena untuk vaksinasi pada tahap I di wilayah Bali telah mencapai 102 % , dan untuk tahap II hingga saat ini, pelaksanaan selama 6 hari kami telah mendekati angka 30%, dan juga kami berharapkan pencapian 100% dapat dicapai dalam 3-4 minggu kedepan,” jelas Kapolda, dilansir polri.go.id.

Jenderal Bintang Dua tersebut menambahkan bahwa untuk vaksinasi dewasa wilayah Bali pada tahap I telah mencapai lebih dari 100% dan untuk vaksinasi tahap II sendiri telah mencapai persentase 92%. Dilanjutkan juga untuk stok vaksin covid-19 masih cukup tersedia di wilayah Bali.

Baca Juga  Muzani Serahkan Rp 500 juta Hasil Lelang Sapi ke Baznas untuk Korban Bencana Sumbar

“ Untuk pencapain vaksinasi regular atau dewasa untuk tahap I telah mencapai lebih dari 100% dan untuk tahap II telah mendekati angka 92%, mulai hari ini juga dilaksanakan kegiatan vaksinasi booster di seluruh provinsi Bali, untuk stok vaksin di provinsi Bali sekitar 735 ribu dan akan mendapat kiriman lagi dari pusat,” terang Kapolda. (*/cr1)

Baca Juga  Muzani: Prabowo Sosok Pemimpin yang Mempersatukan untuk Selamatkan Masa Depan Bangsa

News Feed